oleh

Sebuah “Drone” Ditembak Jatuh Usai Melintasi Kantor Jampidsus Kejagung

Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Ketut Sumedana.

Suarakejaksaan.com – Jakarta, Kejaksaan Agung menembak drone liar yang mengitari kantor Korps Adhyaksa itu pada Rabu, 5 Juni 2024.

Terkait hal ini, Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana mengatakan drone yang mengitari kantornya itu adalah hal yang biasa.

“Drone itu kan banyak berseliweran di Jakarta itu. Di tempat kami itu bukan kali ini aja kejadian drone. Sebelum-sebelumnya juga pernah ada drone,” ucap Ketut saat dikonfirmasi, Kamis, 6 Juni 2024.

Namun demikian, Ketut mengaku sampai saat ini pihaknya belum bisa mengidentifikasi siapa pemilik atau operator dari drone tersebut. Karena bisa jadi drone diterbangkan dari jarak yang jauh.

“Tapi kita kan enggak bisa mengidentifikasi dari mana asalnya. Drone itu kan bisa dikendalikan dari jarak sekian ratus meter, sekilo pun bisa dikendalikan. Belum, belum ada saya dapat informasi dari teman teman di sana,” ucap Ketut.

( *** ) 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed